
Pada hari Kamis tgl 22 Agustus 2019, Pukul 10.00 Wib. s/d selesai Bertempat di SMA Negeri 1 SIABU Kab. Mandailing Natal.
===============
Selamat siang
Pada hari ini, Kasi P2M, staf P2M, staf Berantas dan staf Rehabilitasi BNN Kab. Mandailing Natal melaksanakan kegiatan Dipa yaitu Pemberdayaan Masyarat melalui Test Urine di Lingkungan Pendidikan di SMA Negeri 1 Siabu Kec. Siabu Kab. Madina,
Kegiatan tersebut bertujuan untuk upaya deteksi dini dalam penyalahgunaan narkoba di Lingkungan Pendidikan Kab. Mandailing Natal dan mewujudkan Lingkungan Pendidikan yang Bersih Narkoba (Bersinar).
Jumlah siswa yang dilakukan test urine sebanyak 30 siswa dan hasilnya dinyatakan 2 (dua) orang terindikasi penyalahgunaan narkoba jenis Ganja (THC).
Berisial IS dan RH .
Selanjutnya di serahkan kepada Bidang Pemberantasan untuk dilakukan asesment terhadap kedua siswa yg terindikasi positif menyalahgunakan narkoba.
BNNK Madina siap menerima siswa yang positif untuk dilakukan rehabilitasi di Klinik Pratama BNNK Madina.
Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar.
#humasbnnkmadina
#stopnarkoba
#madinabersinar